Pdp Lidya Gunadi Kristanto
Ibadah raya 2 - minggu, 17 februari 2019Rekaman Khotbah : Pdp Lidya Gunadi Kristanto
Ibadah Raya 2 – Minggu, 17 Februari 2019 di GBI Bumi Anggrek Bekasi
Ringkasan Khotbah
Merdeka Dari Ketakutan
2 Timotius 1:7 Sebab Allah memberikan kepada kita bukan roh ketakutan, melainkan roh yang membangkitkan kekuatan, kasih dan ketertiban.
Prioritaskan Tuhan semua beres, Tuhan selalu punya solusi. Dalam segala masalah selalu datang pada Tuhan. Banyak orang ketakutan ketika belum melangkah = kuatir. Kemerdekaan dari ketakutan. Roh ketakutan datang bukan dari Tuhan. Belenggu. Harus di lepas. Merdeka. Yesus yang sanggup melakukannya.
Ketakutan dari apa:
1) Kemiskinan: tinggal di rumah yg jelek, dompet kosong, PHK, tdk dapat kerja
Allah kita yang kaya raya rela datang ke dunia, tidak perlu takut akan kemiskinan, kita sudah telanjur diberkati.
Kesaksian Pendeta pelayanan di daerah pemulung disambut dengan suka cita, sedangkan pelayanan di rumah orang kaya sedang termenung sedih. Hidup kita suka cita karena percaya.
5 roti 2 ikan tidak mungkin sanggup mencukupi, namun Yesus sanggup melakukannya.
Tuhan memberkati Pelayan Tuhan yang melayani dengan sungguh-sungguh. Berpikir positif terhadap Tuhan, PHK akan berikan pekerjaan yang lebih baik. Rancangan Tuhan adalah damai sejahtera, bukan kecelakaan. Asal sabar
2) Masalah
Orang yang beribadah pada Tuhan akan mengalami aniaya, sangkal diri dan pikul salib setiap hari. Orang percaya tidak perlu stress. Melalui masalah Tuhan akan berikan kekuatan bagi kita. Kenali Tuhan di tengah masalah.
3) Sakit penyakit/kecelakaan
Kesaksian teman gagal 2 ginjal dibawa pulang dari RS, berserah dan Tuhan sembuhkan. Ketika kita datang berserah pada Tuhan. Wanita yang pendarahan 12 tahun disembuhkan karena iman menjamah jubah Yesus. Wanita yang anaknya sakit memaksa Yesus dan rela direndahkan. Jangan menyerah, ngotot dan engkau akan mendapatkannya. Wanita yang meminta Hakim membela datang setiap hari. Terus datang pada Tuhan, berdoa dengan sungguh-sungguh dan Tuhan akan menjawab doa kita. Berbuatlah baik dan Tuhan akan mendatangkan kebaikan bagi kita. Tuhan akan meluputkan kita dari segala kecelakaan.
Mazmur 34:8
4) Bencana. Tuhan meluputkannya
5) Mati di tangan Tuhan, berjaga-jaga, hati kita dijaga, jangan sakit hati, kecewa. Kesaksian mimpi. Bahtera adalah lambang keselamatan, Iblis juga membuat bahtera kegelapan. Tahun ini adalah tahun pemisahan, kambing dan domba, orang benar dan cemar. Lupakan para pengerja dan orang yang tidak bisa dinasihati, dibutakan oleh selaput untuk mengerti kebenaran. Gereja lokal adalah identitas. Tertanam untuk bertumbuh. Sekolah kehidupan kita dan dinilai oleh Tuhan.
Barang siapa setia perkara kecil akan diberikan perkara besar. Sebaliknya yang tidak nurut akan menjauhkan kita dari Tuhan.
6) Setan. Bertobat
Kunci merdeka dari rasa takut :
1) Sadar bahwa Tuhan menyertai
Yesaya 41:9-10
2) Tuhan di dalam kita, kita Bait Allah. Roh Allah di dalam kita lebih besar. Saulus ke Damsyik ditemui Tuhan dan ditobatkan
1 Korintus 3:16
3) Tuhan di pihak kita
Roma 8:31
Ester mau dibantai tapi yang mau membantu malah dibantai dan yang mau menggantung malah digantung
Perhatikan
– Kita harus penuh dengan pengurapan Roh kudus
– Roh Kudus berkarya dalam hidupnya
Beli minyak sekarang, Ibadah sekarang, pelayanan sekarang
Maka yang takut menjadi pemberani
Hidup bangsa Israel menghadapi Filistin ada 3 golongan manusia :
1) Golongan yang belum pernah diurapi > hidupnya tidak pernah mantap. Contoh saudara Daud
2) Saul pernah terima urapan, orang yang berani tetapi karena tidak taat
3) Orang yang penuh pengurapan Daud Roh Allah berkarya
– Lihat Goliat tidak takut
– Berani menghadapi masalah
Jika kita sempat meninggalkan / menjauhi dari Tuhan BERTOBAT
Belajar terus dalam pengurapan Tuhan caranya:
1) Saat teduh pribadi (Intim Dengan Tuhan)
2) Ibadah dgn komitmen (sungguh2)
3) Prioritaskan Tuhan
4) Mau menjadi murid yang baik (mau ditegur, diajar dan berubah)
5) Belajar menghidupi Firman Tuhan dgn pengurapan Roh Kudus
Datang tdk terlambat, fokus, catat, renungkan, lakukan
Kesimpulan : Roh ketakutan bukan datang dari Tuhan, waspada dan berjaga-jaga dengan cara berpegang pada janji-janji Tuhan dan minta terus Roh Kudus untuk membimbing dan memimpin setiap langkah-langkah kita melalui pengurapan yang diberikan-Nya bagi orang-orang yang sungguh-sungguh mencari Tuhan.