Soegiono Wijono

Ibadah raya 3 - minggu, 30 September 2018
Rekaman Khotbah : Soegiono Wijono
Ibadah Raya 3 – Minggu, 30 September 2018 di GBI Bumi Anggrek Bekasi

Ringkasan Khotbah

7 Sikap Dari Kisah Naaman

7 SIKAP DARI KISAH NAAMAN

(RBC BIBLE CONFERENCE)

  • Sikap (KBBI) = perbuatan dan sebagainya yang berdasarkan pada pendirian, keyakinan
  • Attitude = a settled way of thinking or feeling about someone or something
  • Sikap (Wikipedia) = respons tertutup seseorang terhadap stimulus atau obyek tertentu, yang melibatkan faktor pendapat dan emosi yang bersangkutan = pernyataan evaluatif terhadap obyek, orang atau peristiwa. Hal ini mencerminkan perasaan seseorang terhadap sesuatu. 3 komponen : kesadaran, perasaan dan perilaku
  • Contoh: berlalulintas, lampu merah, satu arah BA
  • Kebiasaan membentuk sikap, sikap membentuk kharakter – terhadap anak
  • Lukas 4:27
  • PL menceritakan kisah tentang orang saleh pada masa lampau yang menjadi teladan bagi kita
  • Sebenarnya ia berbuat lebih dari itu, karena PL adalah penuntun bagi kita sampai Kristus datang, supaya kita dibenarkan karena iman (Gal 3:24)

2 Raja 5

  • Naaman panglima terkenal, menaklukkan bangsa Israel, Raja Ben-Hadad mengasihinya
  • Naaman = menyenangkan, sedap
  • Tuhan telah memberikan kemenangan kepada orang Aram
  • Pahlawan tentara, sakit kusta
  • Aram musuh bebuyutan Israel
  • Jika ada di Israel maka penderita kusta akan diasingkan, dijauhkan dari masyarakat dan keluarga, diisolasi
  • Sebaliknya Naaman mengalami hal lebih baik di Aram bahkan Tuhan membantu memberikan kemenangan bagi orang Aram
  • Namun tetap kusta akan membawa pada kematian
  1. Ay4-5. Raja Aram terhadap Naaman : PENUH PERHATIAN (+)
  • Raja memberikan persembahan 10 talenta perak + 6000 syikal emas (+/- 2 talenta emas) + 10 potong pakaian
  • Talenta = 3000 syikal = 34 kg emas
  • 1 g emas = Rp 668.000, 34 kg = 34 * 1000 * 668.000 = Rp 22.712.000.000

 

  • Bagaimana kita menghadapi orang yang sakit, tertindas, apakah menganggap merepotkan
  • Orang tua, sanak dll
  • Penuh perhatian = salah satu kharakter Yesus tergerak oleh belas kasihan
  • Matius 8:5-7 Ia tidak akan membiarkan umat-Nya berlarut dalam penderitaan
  1. Ay7 : Raja Israel : MENGANGGAP SEBAGAI GARA-GARA/ANCAMAN/FRUSTASI (-)
  • Satu orang melihat sebagai berkat, tapi yang lain sebagai ancaman
  • Tidak melihat pada Tuhan dan nabinya
  • Menganggap sebagai kegagalan dan berpikir negative

Akibat negative thinking :

  • Sulit terima nasihat dan kritik (dianggap merendahkan dirinya dan tuduhan yang mempersalahkan)
  • Tidak produktif dan membangun orang lain
  • Menjadi pendengki dan iri hati

Menjadi pengikut Kristus harus positif thinking, mendahulukan penilaian baik thd sesuatu dan beranggapan baik thd seseorang

  • Mazmur 139:23-24

3.  Ay8 : Elisa : MENOLONG (+)

    • Membandingkan pelayanan Elia dan Elisa
    • Pelayanan Elia negative/menghancurkan : menghentikan hujan, memanggil api turun dari Surga dan membakar sesuatu,
    • Pelayanan Elisa positif dan membantu, menyucikan mata air teracuni, mata kapak mengambang, dst
    • Hati Elisa punya keinginan untuk membantu
    • Datanglah kepadaku supaya ia tahu ada nabi di Israel
    • Tidak menyombongkan bahwa dialah orang yang bisa menyembuhkan Naaman
    • Tidak butuh terkenal/ketenaran
    • Mazmur 41:2 dan Amsal 19:17
    • Ay 10 mandi dalam air S Yordan yang keruh à cara sederhana untuk menunjukkan kerendahan hati dan ketaatan
    • Ay 11 tapi Elisa tidak menemuinya
    • Minta mandi 7x dalam S. Yordan akan tahir
  1. Ay11-12 : Naaman GUSAR & PANAS HATI (-)
  • Marah dan sakit hati dan menganggap tidak dihargai, egonya terluka
  • Menganggap harus menerima sesuatu secara spektakuler
  • Amsal 14:29, Pkh 7:9 & Yak 1:20

Ay13 : pegawainya MENASIHATI DENGAN ALASAN YANG MASUK AKAL (+)

  • Mendengarkan bawahan
  • Bawahan juga harus berhikmat, punya alasan yang masuk akal
  • Mzm 16:7, Mzm 73:24, Mzm 119:24, Amsal 8:14, Amsal 9:9, Amsal 11:4, Amsal 12:15, Amsal 13:10, Amsal 19:20

 Ay14 : Naaman mendengarkan bawahannya dan mau meRENDAHkan HATI (+)

  • Ketaatan mendatangkan berkat
  • Kerendahan hati mengakibatkan kesuksesan
  • Mendengarkan nasihat membawa kepada keberhasilan
  • Sembuh bukan karena air S Yordan tapi karena ketaatan, kerendahan hati shg mendapatkan kasih karunia dan kuasa Allah
  • Naaman, tokoh PL non-Yahudi, dianggap sebagai Proselitketika ia membenamkan dirinya (Baptis/Tevilah) atas petunjuk dari Elisa (2 Raja-raja 5:14). Dan dari sinilah muncul ketentuan bahwa orang-orang non-Yahudi masuk ke dalam agama Yahudi dengan ditandai upacara pembaptisan dengan cara pembenaman di air (Baptis/ TEVILAH)

Yesus juga rendah hati, ketika ia merendahkan diri sama dengan manusia lain dan ia dibaptis oleh Yohanes Pembaptis di S Yordan

  • Kita juga harus belajar rendah hati, biarpun pujian datang tetap pertahankan sikap rendah hati, jangan meninggikan diri, biarlah Yesus yang ditinggikan dan akhirnya meninggikan diri kita

 Nas ini melambangkan Yesus dan PB, bahwa kasih karunia Allah menyelamatkan menjangkau sampai di luar bangsa Israel (Kis 22:21, Roma 15:8-12) dan

  • Untuk menerima keselamatan itu kita harus meninggalkan kesombongan kita dan merendahkan diri di hadapan Allah (Yak 4:10, 1 Ptr 5:6)
  • Dan mencari pembasuhan di dalam darah Yesus, persediaan Allah untuk pembersihan kita (Kis 22:16, 1 Kor 6:11, Tit 3:5, 1 Yoh 1:7-9, Why 1:5)
  1. Ay2-3 : Gadis Kecil (+) MENGUBAH KEBENCIAN MENJADI BERKAT BAGI ORANG LAIN (KASIH)
  • Memiliki keberanian dan iman yang besar dan menyatakan pasti bukan siapa tahu atau mungkin
  • Mencerminkan kharakter Yesus
  • Tidak membalas dendam
  • Meskipun dia telah diambil dari keluarganya sebagai jarahan perang
  • Tidak tahu berapa usianya, asumsikan di bawah 15 tahun
  • Tidak membiarkan Naaman yang merampasnya dengan sakit kusta
  • Namun membawa kabar baik bagi Naaman ada kesembuhan dari Allah Israel
  • Sikap kasih yang menunjuk pada Kristus
  • Matius 5:44 Kasihilah musuhmu
  • Lukas 6:27 Kasihilah musuhmu dan lakukan yang baik pada yang membencimu
  • Lukas 6:35 Kasihllah musuhmu dan berbuatlah baik, dan upahmu akan besar dan menjadi anak Allah yang tinggi
  • Yesus punya kharakter berbelas kasihan, dituntu mengasihi musuh kita, buang rasa benci dan memupuk kasih sayang
  • Yesus di kayu salib: ampunilah bapa karena mereka tidak tahu apa yang mereka perbuat
  • Dan semua dilakukan tanpa syarat / no condition
  • Anak kecil tidak dengan syarat, jika dikembalikan ke keluarganya
  • Sikap penuh perhatian bagi mereka yang di luar relasi Allah
  • Seharusnya menjadi misi Israel, menjadi terang bagi bangsa lain. Tapi malah menutup diri dari bangsa non Israel.
  • Gadis kecil tsb menghidupkan cahaya tsb
  • Allah bukan hanya untuk kita tapi untuk orang lain
  • Jangan memikirkan diri sendiri tapi pikirkan dunia yang menjadi obyek bagi kasih Allah
  • WWYD
  • Elisa hanya disebutkan 1x dalam PB oleh Yesus di dalam Lukas 4:27
  • Bawa Allah keluar dari gereja kita
  • Siapa yang Anda benci ? Balas dendam atau berbelas kasihan ?
Silakan share :