IR 1 – Minggu, 08 April 2018
Pdt Dora Kansil
Moving on the Prophetic
(Untuk Kalangan Sendiri)
Rekaman Khotbah MP3
Ringkasan Khotbah
JPS : Jesus Penolong Sejati
Berjalan Dalam Tuntunan Roh Allah / Moving on the Prophetic = Kehidupan kita harus seturut tuntunan Tuhan.
Karena bagi orang yang tidak percaya Allah, maka biarpun merk\eka hidup tapi adalah mati, karena tujuan nya tidak jelas.
Menemukan rencana Tuhan dalam hidup kita, membuat kita tidak takut dan cemas. Ada takut tapi hanya serangan saja. Jadi kita harus hidup dalam doa. Membina hubungan dengan Tuhan. Jauhkan buah kedagingan, kepentingan diri sendiri. Harus melihat keluar menolong sesama (menjadi Kristen jendela bukan Kristen cermin)
Seperti Elisa meminta raja memanahkan panah keluar jendela dan memukulkan panah ke tanah, tapi hanya dilakukan 3x (Bapak, Anak dan Roh Kudus). Nabi yangtidak terbukti nubuatannya adalah Nabi palsu. Jadi Nabi harus hidup berbuah. Harus bergerak dengan tuntunan Roh Kudus. Jika tetap jadi cermin, maka yang ditanyakan dalam pelayanan apakah ada keuntungan, ada pujian, ada jabatan, ada kehormatan, ada nama. Semua dari hati, jika dikuasai oleh Roh Allah maka seluruh keinginan dan mata kita dipenuhi Roh Allah.
Mazmur 23 Tuhan adalah Gembalaku, kita semua adalah domba, bergerak dalam Roh yang hidup, berjalan dalam logos menjadi rhema. Rhema menghidupkan kita, sehingga menjadi profetik. Mengalir dalam Roh nubuatan. Miliki telinga mendengar. Menuntun dalam kehidupan yang sangat bergairah.
Kisah 10:1-Kornelius seorang yang belum kenal Allah tapi secara tidak sadar ada Roh Allah ada pada dirinya. Tinggal tunggu waktu Allah akan menjamahnya. Harus tetap dipimpin Roh Allah. Tanggalkan keangkuhan. Pengkhotbah 3 ada waktunya. Tetaplah berdoa. Sehingga Tuhan akan taruh Roh. Dan akan pakai seorang yang menjadi bagian nya. Semua harus berdampak.
Tuhan proses kedagingan kita, sehingga ketika ada pencobaan tapi buah Roh itu tetap ada dalam hidupnya. Dalam masa sukar, harus tetap dipimpin oleh Roh Allah. Petrus mau mengatur, bahkan Tuhan pun mau diatur, setelah ditegor baru mengalami Roh Allah dalam hidupnya.
Roh Kudus adalah Roh penolong yang menuntun kita ke hadirat Tuhan. Peka terhadap suara Roh, sehingga sadar bukan karena kekuatan kita. Keinginan nya akan diubah sesuai dengan keinginan Tuhan. Tuhan tidak pernah salah, masalahnya adalah apakah kita mau dipimpin Roh Allah. Tetaplah berdoa. Duduk di kaki Tuhan.
Ayub berdoa, buat mesbah syukur. Dimensi pertama adalah rata2 orang saleh yang berbuat baik. Sehingga masuk ke dimensi kedua ada dalam kehendak rencana Tuhan. Jika tetap dalam duniamu, akan tetap dalam gravitasi Bumi, mengikuti keinginan daging. Lepaskan dan naik ke dimensi roh, di mana gravitasi sorga yang mempengaruhinya, membuatnya naik menjadi kepala. Ulangan 28:1 mendengarkan dengan baik2 suara Tuhan. Melakukan dengan setia segala perintahmu. Masuk dalam dimensi Roh. Sehingga gravitasi Sorga. Selalu berbicara dan mendengar.
Kisah 10:3 mendengar dan taat, jika tidak maka berarti memberontak. Alami perjumpaan dengan Tuhan. Hadirat Tuhan datang membawa kesembuhan. Ada perubahan yang nyata jika kita masuk dalam aliran Roh. Ada kehendak Tuhan terjadi dalam hidup kita mengubah keinginan daging. Tuhan akan pakai kita. Doamu dan sedekahmu diingat Tuhan. Tuhan akan mencari kita.
Mazmur 37 bergembiralah
Kisah 10:11 makananku melakukan kehendak Bapa
Kisah 10:19 berpikir kita, Roh berbicara